Ibadah Ucap Syukur HUT Ke-71 YAKKUM dan Pergantian Pembina YAKKUM
Pada hari Senin tanggal 1 Februari 2021 seluruh warga YAKKUM merayakan HUT YAKKUM yang ke 71. Seperti tahun-tahun sebelumnya, dalam rangka menyambut HUT YAKKUM, Kantor Pusat YAKKUM menyelenggarakan acara ibadah ucap syukur HUT YAKKUM. Untuk tahun ini ibadah ucap syukur dilaksanakan di GKJ Margoyudan Surakarta, Ini adalah pertama kalinya ibadah HUT YAKKUM dilaksanakan di tengah situasi pandemi. Karena itu suasananya terasa sangat berbeda dibanding ibadah tahun-tahun sebelumnya. Acara ibadah hut kali ini tidak dihadiri para karyawan penerima penghargaan masa bhakti dari keseluruhan Unit Kerja. Meskipun demikian, seluruh karyawan tetap bisa menyaksikan dan mengikuti ibadah karena disiarkan secara live streaming.
Acara ibadah tepat dimulai pukul 10.00 WIB. Mengacu pada tema Bersama YAKKUM, YAKKUM Bersama, Pendeta Nike Lukitasari dari GKJ Margoyudan menyampaikan khotbah yang diambil dari Kitab Roma 12: 1-8. Khotbah itu mengingatkan seluruh warga YAKKUM untuk bisa saling menopang dan saling mengisi demi satu tujuan. Melalui satu komitmen, warga YAKKUM harus mampu berusaha menjadi satu kesatuan yang solid sebagai satu tubuh di dalam Kristus. Sebagaimana peran anggota tubuh, warga YAKKUM pun mempunyai peran masing-masing. Peran ini dilaksanakan untuk satu tujuan utama yaitu untuk memperagakan kristus yang hidup di tengah manusia dan di tengah tantangan zaman. Oleh anugerah Tuhan, YAKKUM diberi kesempatan untuk terus bangkit, bersama-sama sebagai tubuh Kristus untuk berjuang bagi pelayanan kemanusiaan. Karena itu hendaknya semua warga jangan fokus pada hal yang tidak mampu dilakukan, tetapi harus memperjuangkan untuk apapun yang bisa diberikan kepada sesama.
Menjadi satu rangkaian ibadah HUT dilakukan pula upacara pergantian Pembina YAKKUM. Adapun susunan Pembina YAKKUM periode Tahun 2021-2026 adalah sebagai berikut:
Ketua I : Pdt. Yonatan Wijayanto (unsur GKI SW Jateng)
Ketua II : Prof. Dr. Nindyo Pramono, S.H., M.S. (unsur GKJ)
Sekretaris I : Dr. Usil Sis Sucahyo. (unsur GKJ)
Sekretaris II : Pdt. Rita Dwi Lestari (unsur GKI SW Jateng)
Anggota : Pdt. Sundoyo, S.Si., M.B.A. (unsur GKJ)
Anggota : dr. Handoyo Pramusinto, Sp.BS(K). (unsur GKJ)
Anggota : Dr. dr. Tjahjono Kuntjoro (unsur GKI SW Jateng)
Anggota : Prof. Dr. Didik Tamtomo (unsur GKI SW Jateng)